Jelang Tahapan Pilkada, Polresta Mataram Patroli ke Kantor Partai Politik

    Jelang Tahapan Pilkada, Polresta Mataram Patroli ke Kantor Partai Politik

    Mataram NTB - Upaya cooling system dalam rangka Pilkada Serentak Tahun 2024, Subsatgas Ops Mantap Praja Rinjani 2024 melakukan patroli ke kantor-kantor partai politik di wilayah hukumnya.

    Kasat Samapta Polresta Mataram Kompol Supyan Hadi SH selaku Kasubsatgas Patroli mengatakan bahwa kegiatan patroli ini bertujuan untuk menjaga situasi tetap kondusif, dan mengajak masyarakat untuk sama sama menjaga situasi Kamtibmas tetap aman menjelang Pilkada Serentak Tahun 2024 ini. 

    " Kegiatan patroli ini rutin dilaksanakan menyasar obyek kantor-kantor partai yang akan ditingkatkan menjelang Pilkada Serentak 2024 dalam rangkaian Ops Mantap Praja Rinjani 2024 ", ucapnya. Minggu, (25/08/2024) sore

    Dalam interaksi tersebut, petugas menyampaikan berbagai pesan kamtibmas, termasuk himbauan untuk mencegah dan mengantisipasi adanya potensi gangguan keamanan atau tindak pidana, imbuhnya 

    Lanjut Kompol Supyan juga menambahkan sekaligus berdialog dengan masyarakat dari luar kota untuk mencari informasi yang mungkin terjadi gangguan keamanan di sekitar kantor - kantor Partai dan himbauan kepada masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu atau informasi yang tidak benar dan hoax, juga disampaikan demi menjaga keamanan dan ketertiban.

    Dengan dilaksanakannya patroli ini, diharapkan dapat meningkatkan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat serta merasakan kehadiran polisi berseragam di tengah-tengah mereka, terangnya 

    Selain itu, kehadiran polisi juga bertujuan untuk mencegah bertemunya faktor niat dan kesempatan yang memungkinkan terjadinya kriminalitas, serta memberikan rasa aman dan perlindungan yang lebih baik bagi masyarakat, pungkasnya. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Penerimaan CPNS Dan PPPK 2024, Pemohon...

    Artikel Berikutnya

    Cipta Kondisi, Polrests Mataram Gencar KRYD...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kapolresta Mataram Bersama Dirpamobvit Polda NTB Monitor Proses Pemungutan Suara di TPS Wilayah Hukum Polresta Mataram
    Kapolres Sumbawa Barat Monitoring Bersama Pelaksanaan Pemungutan Suara di Sejumlah TPS
    Kapolresta Mataram Bersama Forkopimda dan Lembaga Terkait Monitoring Sejumlah TPS di Mataram

    Ikuti Kami